Popular Post

Popular Posts

Posted by : kiedu Senin, 15 Februari 2016

Setiap desa memiliki keunikan dan karakteristik masing-masing, begitu juga dengan Kedumulyo. Kedumulyo memiliki karakter yang dimilikinya, dan karakter ini unik. Penulis ingin menyampaikan beberapa informasi dari Desa ini, diantaranya adalah Desa Kedumulyo memiliki 4 dusun sebagai penopang utuhnya desa, dusun itu diantaranya adalah:
 
1. Dusun Gendongan
Dusun ini terletak paling selatan dari desa kedumulyo. Desa ini memiliki akses yang cukup mudah dikenali daripada dusun dusun yang lain, karena selain memiliki gapura "Selamat Datang di Dusun Gendongan Desa Kedumulyo", dusun ini juga berada disamping jalan utama pati-purwodadi.
 
Jika anda berkunjung di dusun ini anda akan mengetahui bahwasanya disini terjadi penambangan batu kapur liar yang masih dilakukan oleh masyarakat sekitar.
 
2. Dusun Puri
Dusun Puri terletak dibagian Utara desa Kedumulyo. Untuk mengetahui letak dusun Puri sebenarnya cukup mudah karena terletak disamping jalan raya ( disebut juga jalur masuk desa Kedumulyo bagian Utara, namun karena tidak memiliki papan penanda khusus seperti gapua yang ada pada dukuh Gendongan dan Madaran, sehingga kadang kita sulit menyatakan bahwa "disitulah letak dukuh Puri".
 
Dusun puri memiliki makanan khas berupa "Gayam". Makanan ini enak walaupun teksturnya seperti makan beton (biji nangka rebus), namun ada kadar tertentu yang harus dimakan untuk tiap orang. karena jika kita makan terlalu banyak maka ada kemungkinan kita akan mabuk.
 
3. Dusun Madaran
Dusun Madaran berada ditengah antara dusun Gendongan dan dusun Puri. Dusun Madaran memiliki gapura "Selamat Datang di Desa Kedumulyo". Letaknya disamping jalan dan pas disebelah barat dusun Kedu.
 
Di dusun ini dimana terdapat infrastruktur bangunan berupa Balai Desa Kedumulyo, dan SDN Kedumulyo 01. 

4. Dusun Kedu 
Dusun Kedu adalah dusun yang terdalam dari setiap dusun yang ada. Dikatakan terdalam karena dusun ini berada ditengah tengah antara 3 dusun yang ada. Kata yang lebih tepat adalah "Dusun ini hanya bisa diakses hanya dengan melewati jalan diantara dua dusun yaitu Dusun Puri, atau Dusun Madaran". Sementara untuk akses antara Dusun Gendongan dan Dusun Kedu kita harus keluar dulu melalui  Dusun Madaran Baru masuk Ke Dukuh Gendongan.
 
Di Dusun Kedu inilah banyak ditemui objek maupun jalan menuju objek wisata yang bisa kita dapati. Mulai dari Goa Wareh, Goa Lowo, Bukit, dan Perkebunan Jagung dan Kebun Tebu.

Hal unik yang bisa kita temui disini adalah kita akan mendapati pasar 3 Jam, jadi pasar ini buka pada pagi hari, sekitar jam 5, namun ramai hanya jam 6, kmudian sekitar jam 8-nan sudah mulai bubar.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Desa Wisata Kedumulyo - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -